Berita Lokal Peristiwa Yang Terjadi sekitar Kita Jawa

Alat Reproduksi, Kandungan, Kehamilan, dan KB

by Bisnis Investasi , at 10.47
Menjaga Kesehatan Kandungan, Alat Reproduksi, Kehamilan, dan KB

Alat Reproduksi, Kandungan, Kehamilan, dan KB

Alat reproduksi, kandungan, kehamilan, dan KB bukan masalah sederhana. Dan hal-hal inilah, awal kesehatan sebuah bangsa terbentuk. Oleh karena itu, harus benar-benar dijaga dan dirawat. Beberapa hal yang harus diperhatikan adalah sebagai berikut.

1. Bersihkan vagina atau penis dengan air bersih. Boleh gunakan antiseptik vagina, namun sesekali (atau satu kali sebulan saja) dan jangan gunakan bedak di vagina. Keringkan vagina dengan sempurna Setelah mandi.

2. Sunat penis Anda. Jika tidak disunat, lapisan putih di atas kepala penis yang disebut smegma sulit dibersihkan. Smegma ini dapat menyebabkan iritasi kronis dan menyebabkan kanker penis di kemudian hari. Selain itu, dapat juga mengiritasi mulut rahim pasangan ketika berhubungan seks, yang dapat merangsang timbulnya kanker mulut rahim wanita.

3. Gunakan celana dalam atau panty liner dan bahan katun untuk menghindari jamur. Juga ganti segera pakaian dalam segera setelah olahraga dan gunakan pembalut atau tampon kesehatan yang tidak berbau.

4. Ganti pembalut atau panty liner setiap 4 sampai 6 jam.

5. Hindari menggunakan celana dalam atau celana panjang yang terlalu ketat. Selain mudah menimbulkan jamur bagi wanita, bagi pria akan mengganggu kesuburan karena hawa panas di sekitar testis akan mengganggu testis dalam memproduksi spermatozoa.

6. Hentikan risiko terkena kanker rahim dengan cara berikut ini.

- Lakukan pemeriksaan papsmear sekali setahun jika Anda mempunyai kemungkinan tinggi kanker rahim, yaitu mempunyai pasangan seks yang banyak, telah melakukan hubungan seks pada usia belasan tahun, punya human papilloma virus (HPV), pasangan Anda tidak disunat, sering hamil atau pernah hamil di usia dini, usia 35 tahun belum menikah dan ibu kandung Anda pernah minum obat Diethyistilbesterol ketika mengandung Anda

7. Sekali lagi, lakukan SADARI (periksa payudara sendiri) untuk mencegah atau mendeteksi dini kanker payudara. Caranya adalah sebagai berikut.

a) Berdiri di depan kaca, periksalah kedua payudara Anda dengan melihat adanya lesung, perubahan warna, tekstur, bentuk, sisik, atau pembuluh-pembuluh darah yang sebelumnya tidak kelihatan. Periksa juga adanya cairan atau darah di sekitar puting susu.

b) Berbaring dan letakkan lengan kiri di bawah kepala. Dengan jari-jari tangan kanan Anda, tekanlah bagian atas payudara sebelah kiri. Dengan gerakan memutar, rasakan adanya benjolan atau massa padat di seluruh daerah payudara.

c) Perlahan-lahan, tekanlah puting susu dan daerah gelap sekitar puting (areola mamae), lihatlah apakah mengeluarkan darah, cairan, atau tidak.

d) Ulangi untuk payudara sebelah kanan.

8. Kurangi mandi dengan air panas. Suhu yang panas juga akan mengganggu kesuburan bagi pria.

9. Jangan terlalu lama duduk dalam bekerja. Berdiri dan bergerak-geraklah setiap 1-2 jam.

10. Hindari pengguguran kandungan di usia muda. Hal ini dapat menimbulkan infeksi dan kelainan, serta menyebabkan sulit mempunyai keturunan di kemudian hari.

11. Tanggulangi sindrom pramenstruasi / PMS (dengan gejala seperti kembung, mudah marah, sakit kepala, muntah, nyeri punggung, tidak bisa tidur, diare, mengidam makanan dan perubahan mood yang cepat) yang mengganggu aktivitas kerja Anda dengan cara berikut ini.

a) Olahraga tiga kali seminggu.

b) Diet rendah lemak dan garam, tinggi buah, sayur, dan protein untuk mengurangi kelebihan estrogen, sebagai hormon yang mungkin mendorong terjadinya PMS.

c) Hindari kafein, alkohol, dan rokok, serta minumlah vitamin E, B6, Kalsium, dan Magnesium, serta asam amino L-tirosin dua minggu sebelum menstruasi.

d) Lakukan teknik relaksasi seperti yang telah dijelaskan.

12. Jika mengalami nyeri atau kram selama menstruasi, lakukan hal berikut ini.

a) Minum permen teh.

b) Berbaring terlentang dan ganjal lutut dengan bantal.

c) Tempelkan botol atau bantalan berisi air hangat di daerah perut.

d) Minumlah obat penghilang rasa sakit jika terpaksa seperti golongan ibu profen, atau golongan AINS (Anti inflamasi non steroid).

13. Jangan terlalu dekat dengan binatang, seperti kucing, anjing, dan monyet ketika merencanakan kehamilan. Hal ini akan mempermudah Anda terinfeksi toksoplasma gondhii, yang menyebabkan susah hamil atau malah menginfeksi dan mengakibatkan cacat janin. Periksalah kemungkinan infeksi toksoplasma sebelum hamil sehingga jika ketahuan positif, infeksi itu lebih mudah diobati.

14. Tentang pembesaran prostat (benign prostatic hypertrophy). Pria berusia dewasa, bisa terkena penyakit ini. Gejalanya: sering buang air kecil malam hari, proses pembuangan air seni tertunda-tunda, terasa ngilu di pangkal alat kelamin, dan pengurangan jumlah air seni. Jika pembesaran sudah demikian besar, obatnya adalah operasi. Mencegahnya? Sangat mudah, yaitu dengan memperbanyak makan buah tomat!

15. Jika vagina kering: gunakan krim berbahan dasar air, seperti K-Y Jelly untuk memudahkan penetrasi selama bercinta. Hindarkan produk yang berbahan dasar minyak. Tanyakan dokter untuk pemakaian cream estrogen intravaginal.

16. Tentang impotensi (kegagalan ereksi). ini bisa disebabkan oleh psikologis (misalnya stres) dan fisiologis (misalnya karena ateriosklerosis, gangguan hormon, diabetes, tekanan darah tinggi, problem saraf atau pasca-operasi prostat, dan alkohol). Jika penyebabnya psikologis, lihat subbab tentang merawat kesehatan jiwa di Bab 25 dan jika fisiologis penyebabnya, hubungi dokter seksolog.

17. Jangan merokok ketika memakai pil KB, atau sebaliknya. Hal ini dapat memicu serangan jantung, pembekuan darah, dan stroke!

18. Jika ingin cepat hamil, lakukan hal berikut ini.

a) Hidup sehat dan banyak makan makanan yang bervitamin E, seperti tauge.

b) Hindari alkohol, rokok, dan ganja.

c) Jaga berat badan Anda.

d) Berbaring pada punggung dengan pinggul yang diganjal bantal, sesaat setelah hubungan seks berakhir agar sperma tak banyak terbuang.

e) Lakukan hubungan seks pada saat subur, yaitu empat belas hari sebelum haid pertama yang akan datang. Atau, gunakan alat penentu kesuburan seperti detektor ovulasi dan tes urine.

19. Berolahraga yang aman selama hamil. Olahraga low impact, seperti jalan kaki, yoga, berenang, dan peregangan sangat baik untuk menanti kelahiran bayi dan meningkatkan kemungkinan keberhasilan kelahiran spontan / alamiah (jadi, menghemat biaya operasi caesar). Pedomannya adalah sebagai berikut.

a) Tunggu 1 atau 2 jam setelah makan.

b) Minum 1 atau 2 gelas air sebelum berolahraga.

c) Jangan berolahraga dengan gerakan memutar, melompat, dan aktivitas lain yang berlebihan.

d) Jaga denyut jantung agar tak lebih dari 140 / menit dan jaga suhu tubuh agar tidak overheated.

e) Setelah masuk 4 bulan kehamilan, jangan berolahraga yang mensyaratkan Anda terlentang pada punggung.

20. Hati-hati minum obat selama hamil. Tanya dokter atau lihat kontraindikasinya. Jika sebuah obat tertulis pada keterangan kontraindikasinya: “Tidak boleh diberikan kepada wanita hamil dan menyusui”, jangan diminum!

21. Makan makanan sehat (ibu hamil porsinya 2 kali lipat dibanding biasanya) dan banyak sayuran hijau. Hal ini diduga akan meningkatkan jumlah ASI (meskipun kebiasaan makan sayur hijau akan lebih baik jika dilakukan sejak masih kecil).

22. Jangan lupa kontrol teratur ke dokter ketika hamil.

23. Pilih metode KB yang cocok bagi Anda. Tidak semua orang cocok dengan metode KB yang sama. Jika setelah ikut KB terdapat perubahan-perubahan seperti payudara membesar, perdarahan menstruasi tidak teratur atau terlambat beberapa bulan, reaksi alergi, segera hubungi dokter. Berikut ini beberapa metode KB (keluarga berencana).

a) Penyumbatan cerviks (75-96% efektif, tidak ada efek samping). Namun, kerugiannya bisa menimbulkan infeksi.

b) Kondom (85—95% efektif dan dapat mencegah penyakit kelamin). Namun, mengurangi sensitivitas dalam berhubungan seksual dan mungkin saja ada alergi latex.

c) Spiral (75-96% efektif, tidak ada efek samping). Tetapi, harus dipasang dengan tepat dan ada risiko lepas ketika sedang berhubungan seksual. Juga dapat meningkatkan risiko infeksi kandung kemih.

d) Busa, jeli, atau krim spermicide (50% efektif, mencegah banyak penyakit kelamin dan tidak ada efek samping) dan akan lebih efektif jika digabung dengan metode-metode pendukung lainnya, seperti kondom atau spiral. Namun, dapat menyebabkan iritasi.

e) IUD (intraurine device, 95-99% efektif). Dapat menyebabkan perdarahan banyak pada saat menstruasi, dapat lepas, dan mengandung risiko perforasi rahim.

f) Pil hormon antihamil (90-99% efektif, enak dipakai dan dapat melindungi para pemakai dan kanker indung telur dan endometrial). Namun, dapat meningkatkan serangan penyakit stroke dan pembekuan darah. Tidak disarankan bagi mereka yang di atas 35 tahun, mereka yang merokok, atau mempunyai penyakit jantung.

g) Pantang berkala melalui tanggalan (tidak berhubungan pada saat subur). Aman, tanpa efek samping, namun agak repot menghitungnya. Perlu ketelitian.

h) Pantang berkala melalui alat penentu kesuburan, seperti detektor ovulasi atau tes urine. Aman, namun biasanya harga alatnya cukup mahal.

24. Ketentuan pantang berkala tanggalan sebagai KB yang paling murah dan aman.

a) Prinsipnya, kesuburan wanita adalah 14 hari sebelum hari pertama haid berikut.

b) Dan tanggal subur itu perlu ditambah dan dikurangi 1 hari mengingat sperma dapat tahan 24 jam di vagina dan rahim.

c) Dan tanggal subur itu masih ditambah dan dikurangi lagi 1 hari mengingat Sel ovum dapat hidup 48 jam.

d) Selama setahun, catat siklus mens setiap bulannya : apakah sama saja atau berubab-ubah, misalnya 25, 30, 28, 27. Lalu, catat range tertinggi dan terendahnya. (Panjang daur haid wanita bisa 22-35 hari)

Misalnya:

Untuk Ibu Mia, telah dicatat oleh suami bahwa siklus haid istrinya itu paling cepat 25 dan paling lambat 30 hari, dan haidnya sendiri pasti berlangsung selama 4 hari. Untuk Oktober ini, Ibu Mia haid tanggal 4 sampai 8. Cara menghitung jadwal kemungkinan suburnya adalah….

1) Hitung kemungkinan haid bulan depan dalam siklus 25-30 hari. Tanggal-tanggal kemungkinan mens yang akan datang adalah 29 Oktober sampai 3 November (yang bertanda *).

2) Hitung mundur 14 hari dari tiap tanggal itu. Itulah kemungkinan hari suburnya (ovulasinya), yaitu 15-20 Oktober (yang dicetak miring dan tebal).

3) Mengingat prinsip 24.b dan 24.c, dari tanggal yang ujung bawah, yaitu 15 dikurangi lagi 2 hari jadi tanggal 13 dan ujung atas, yaitu tanggal 20 ditambah lagi 2 hari menjadi tanggal 22 (dicetak tebal plus underline).

4) Jadi, range waktu subur Ibu Mia Oktober ini adalah dari 13 Oktober sampai 22 Oktober. Pada tanggal-tanggal ini sebaiknya Ibu Mia dan suami berpantang hubungan seks! (Tetapi, kalau ingin punya anak, malah harus sanggama setiap hari). Sementara tanggal-tanggal 9, 10, 11, 12, 23, 24, 25, 26, 27,28.. . Ibu Mia dan suami bebas berhubungan intim.

5) Ulangi teknik menghitung ini untuk menghitung waktu subur pada November setelah ada tanggal haid yang pasti (antara29 Oktober sampai 3 November) dengan cara yang sama.

Waah. . .berat dong kalau puasanya sampai 10 hari begitu? Ya, lihat secara positif. Waktu puasa bisa untuk menambah gairah seks di kemudian hari (karena 10 hari tidak berhubungan, padahal gairah dan keinginan menggebu), atau untuk berlatih teknik bercinta tanpa berhubungan seks menggunakan tangan, mulut, usapan, belaian, kecupan, kuluman, menggunakan alat bantu seksual, dan sebagainya


25. Khusus tentang mencegah agar kita tidak menghasilkan bayi-bayi yang cacat atau lemah mental.

Semakin lama, semakin banyak bayi lahir cacat / lemah mental atau tumbuh menjadi cacat. Bayi-bayi cacat ini lahir dengan segenap penderitaannya, yang tentunya juga membawa penderitaan bagi orang tua yang melahirkannya. Memang akhirnya cacat, lemah mental atau tidak bayi yang lahir terpulang kepada Yang Maha kuasa untuk menentukannya. Namun, kita sebagai orang tua atau calon orang tua bisa mengambil langkah untuk mengurangi kemungkinan bayi lahir cacat dengan semaksimal mungkin. Langkahnya adalah sebagai berikut.

a) Jangan mencoba rnenggugurkan kandungan sendiri dengan cara apa pun, kecuali memang itu hasil keputusan para ahli kandungan. Jika program pengguguran kandungan ini gagal, biasanya bayi akan lahir cacat.

b) Jangan merokok, minum-minuman keras, dan memakai alkohol, terutama bagi wanita. Hal ini akan berisiko meningkatkan bayi lahir cacat.

c) Cepat memberi bayi Anda cairan dan susu jika ia mengalami dehidrasi. Terlambat memberi cairan pada bayi dapat mengganggu otaknya, yang akhirnya membuat bayi tumbuh dengan otak tidak sempurna dan menjadi cacat atau lemah mental.

d) Jangan terlalu akrab dengan binatang peliharaan, seperti anjing, kucing, monyet, dan burung pada wanita hamil atau merencanakan hamil (lihat poin 13).

e) Jangan menikah dengan saudara dekat, seperti adik dan kakak kandung atau sepupu langsung. Perkawinan seperti ini mudah menyebabkan sex linkage sehingga bayi dapat lahir cacat, seperti mengalami hydrocephallus.

f) Hati-hati minum obat. Selalu tanya atau cek apakah obat yang diminum mempunyai kontraindikasi (Ki) bagi ibu hamil dan menyusui. Jika ada kontraindikasi seperti itu, obat jangan diminum oleh Anda yang sedang hamil dan menyusui.

Bisnis Investasi
About
Alat Reproduksi, Kandungan, Kehamilan, dan KB - written by Bisnis Investasi , published at 10.47, categorized as Kesehatan
Next Posting Lama
Comment disabled
Copyright ©2013 Jawa City
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger